0

Ini dia 12 perubahan pada iOS 7 baru


Jonathan Ive bersama timnya telah melakukan perombakan besar-besaran terhadap iOS. Alhasil, tampilan iPhone dan iPad kini tak lagi monoton dan kaku sejak iOS 7 ini diluncurkan.

"iOS 7 merupakan perubahan besar sejak iOS diperkenalkan untuk iPhone. Ini merupakan satu paket dengan dengan banyak fitur baru dan antarmuka yang menakjubkan untuk pengguna," kata CEO Apple Tim Cook, dalam acara World Wide Developer Conference 2013.

Tak sekedar klaim, di atas panggung Tim Cook membuktikan ucapannya tersebut mengenai apa sajakah perubahan yang ditawarkan oleh Apple.

Apa saja perubahan dari sisi desain di iOS 7 ini? Berikut rangkumkan dari berbagai sumber, Selasa (11/6/2013).

1. Slide to Unlock
Sejak Steve Jobs memperkenalkan iPhone untuk pertama kalinya, ada satu hal yang tidak pernah berubah dari iOS--dahulu bernama iPhone OS--yakni tombol 'slide to unlock'

Ya, saat membuka iPhone dari posisi terkunci dengan bunyi khasnya tak pernah berubah, selalu dari kiri ke kanan. Di iOS 7, oleh tim Ive tampilan status quo ini dirombak.

Hasilnya, cara membuka ponsel ini jadi lebih baru dan fresh dengan cara slide dari bawah ke atas. Plus, tambahan wallpaper yang membuatnya terlihat sangat elegan.

2. Notifikasi
Dari dua versi, Apple memperkenalkan pusat notifikasi yang bisa ditarik dari atas ke bawah. Di iOS 7, hal ini tidak dihilangkan, malah ditambah fungsinya.

Tampilan baru notifikasi kini memungkinkan pengguna mengatur kecerahan, mengatur posisi Airplan Mode, atau Wifi.

Tapi uniknya, tampilan ini bisa ditarik dari bawah ke atas dengan bentuk yang transparan sehingga membuat iOS 7 jadi semakin begitu menariknya

3. Ikon & Sidebar
Perubahan frontal yang dilakukan di iOS 7 ini adalah bertranformasinya sejumlah ikon seperti Photo, Video, Kamera, dan App Store menjadi sesuatu yang lebih segar.

Backround yang seolah tembus pandang memperlihat bagaimana kesan simpel dan cantik tengah ditawarkan di sistem operasi mobile ini.

Perubahan lain yang tak kalah serunya adalah bagian sidebar bawah yang tak lagi tampak duduk dan berganti dengan aplikasi native yang diubah sedemikian rupa.

4. Multitasking
Perubahan desain juga berpengaruh terhadap multitasking di iOS 7 yang membuatnya dapat menghemat baterai.

Kini, pengguna bisa menggeser aplikasi satu ke aplikasi lainnya mulai dari pinggir, tanpa harus berpindah melalui tombol home.

Multitasking di iOS7 juga lebih cerdas karena mampu mempelajari aplikasi yang sering dibuka sampai tidak.

Selain itu folder yang diisi banyak aplikasi bisa langsung di-swipe dri bagian dalam folder, sehingga bisa menghemat sedikit waktu.

5. Cuaca & Kalender
Tampilan kalender juga disentuh perubahan yang siginifikan. Kini, pengguna dapat melihat dan membuat agenda tanpa harus kehilangan waktunya.

Tak hanya bermanfaat, tampilan di aplikasi cuaca pun semakin ciamik apalagi dengan tampilan dasar yang tembus pandang.

Efek realtime seperti saat salju turun juga akan menambah semarak aplikasi kalender ini.









6. AirDrop
AirDrop. fitur berbagi file ini bukan berbasia Near Field Communcation (NFC).

"AirDrop merupakan cara berbagi konten dengan orang terdekat dengan cepat dan sama sekali baru," kata Craig Federighi, Apple Senior Vice President Software Engineering.

Caranya pun sederhana. Pengguna hanya perlu memilih tombol AirDrop yang ada di pusat notifikasi, memilih file yang diinginkan dengan mudah, tanpa dipersulit harus terkait jaringan tertentu atau set up macam-macam.

Craig pun meyakinkan pengguna terkait keamanan saat menggunakan cara berbagi file model baru ini. Sebab ada fitur enkripsi sehingga konten Anda akan terlindungi.

7. Kamera & Album Foto
Perubahan paling mencolok juga terlihat dari album foto yang ditawarkan di iOS 7. Di sistem operasi terbaru ini, tampilan saat melihat foto jauh lebih cantik.

Perubahan masif akan terlihat saat pengguna melihat hasil foto dan video dari jarak dekat dan jauh. Karena saat di-zoom maka akan tampak hasil lokasi dan tanggalnya.

Ya, foto dapat di-tag berdasarkan lokasi dan tanggal pengambilan yang disatukan melalui fitur yang disebut moment.

Tak hanya itu, penyematan fitur baru juga terdapat di kamera. Pengguna dapat mengambil gambar dan langsung membungkusnya dengan filter ala Instagram.

8. Safari
Tak kalah menarik adalah melihat redesain dari Safari. Tak sekadar antarmuka, sejumlah fitur anyar juga disematkan di peramban mobile Apple ini.

Selain ikon logonya yang berubah, Safari di iOS 7 juga ditambahkan dengan fitur baru seperti full screen, tab baru dan kontrol untuk orangtua untuk mencegah anaknya membuka hal yang tak diinginkan.

Selain itu ada juga iCloud KeyChain, seperti yang ada di OS X Mavericks. Yakni kemampuan dalam memahami password pengguna yang dilihat dari kebiasannya.

Perubahan menarik juga dirasakan di fitur reader, yakni membaca sebuah halaman dengan menghilangkan tampilan aslinya, dan hanya membentuk gambar dan tulisannya.

Saat membuka tab dalam jumlah banyak pun juga hadir dengan desain baru yang ciamik karena bisa dilihat dari atas.

9. App Store & Music
Sedikit perubahan ada di dalam App Store di iOS 7. Pengguna tak perlu dipusingkan lagi dengan update dari aplikasi yang telah terinstal, karena dapat melakukannya sendiri tanpa campur tangan pengguna.

Sementara itu kategorinya lebih spesifik di aplikasi App Store, karena penyertaan kategori untuk anak-anak dengan umur tertentu.

Tak kalah menarik adalah tampilan desain dari Music. Pengguna bisa melihatnya lebih simpel dan modern.

Masih dari fitur musik, Apple memperkenalkan iTunes Radio, yang merupakan perubahan fungsi lebih jauh dari iTunes Match dalam versi gratis.

Seperti Pandora atau Spotifiy, pengguna dapat mendengarkan lagu yang tersedia di awan atau cloud.

10. Siri
Asisten digital Siri juga mendapat sentuhan perubahan dari tim master desain Apple Jhony Ive di iOS 7. Hal ini khususnya terkait kemampuan intelegensi saat diperintakan.

Antarmuka Siri juga tampil berbeda, dengan latar belakang abu-abu yang sedikit tembus pandang.

Fitur barunya sendiri adalah opsi memilih suara dari perempuan dan pria yang sama fleksibelnya di Siri sebelumnya. Pemilihan suara pria untuk Siri bukan hal baru sekali, karena opsi memilih bahasa ke akses Inggris menggunakan suara pria.

Nah, Siri kini juga dapat diperintah lebih luas lagi, seperti kemampuan memutar voicemail, mengatur pencahayaan, membaca Twitter dari tweet tertentu.

11. Facetime Audio
Era panggilan berbasis internet atau VoIP juga mempengaruhi Apple untuk menelurkan layanan sejenis yang disebut Facetime Audio.

Dari namanya bisa ditebak, ini adalah penambahan fitur yang ada di Facetime yang merupakan layanan video call besutan Apple.

VoIP ala Facetime Audio ini dapat digunakan secara gratis antar pengguna Apple saat jaringan berada di 3G, LTE atau WiFi.




12. iTunes Radio
Sebagai bagian dari produk baru yang diumumkan saat WWDC, Apple juga mengkonfirmasi kehadiran sebuah layanan streaming baru bernama iTunes Radio. Layanan ini akan dapat diakses melalui iTunes, iOS, dan Apple TV. Untuk iOS akan built-in dan terintegrasi dengan aplikasi Music. Pengguna dapat menikmati saluran yang sudah ada atau kustom sendiri, skip lagu, dan memberikan vote agar layanan dapat memberikan/tidak memberikan lagu-lagu serupa lain. Lagu yang didengarkan juga dapat dimasukkan ke daftar wishlist iTunes.

Layanan ini akan mulai dapat dinikmati bersamaan dengan iOS 7 musim gugur nanti. Sayangnya layanan ini hanya dapat dinikmati di regional Amerika Serikat saja saat debut, tapi pastinya akan berkembang ke regional lain seiring berjalannya waktu. Layanan ini dapat dinikmati secara gratis dengan kehadiran iklan, tapi bagi pengguna yang sudah berlangganan layanan iTunes Match akan dapat menikmati layanan ini bebas dari iklan.

0 komentar:

Posting Komentar

Back to Top