0

Indonesia, Surga Dunia



Sekarang, masyarakat Indonesia selalu menginginkan untuk pergi ke luar negeri. Mengapa? Pasti alasan mereka karena ingin melihat atau mengunjungi tempat-tempat yang indah dan menakjubkan. Tapi, apakah mereka juga tahu kalau mereka hidup di 'Surga Dunia'? Inilah tempat-tempat terindah di Indonesia yang patut kalian kunjungi.

1. Gunung Bromo
Lokasi pegunungan ini memang memiliki keindahan alam yang memukau. Gunung Bromo terletak di provinsi Jawa Timur. Fenomena ini tentu saja menarik bagi para pecinta alam yang ingin menikmati tantangan untuk melihat Gunung Bromo dari dekat.

2. Danau Toba
Sebagai danau vulkanik berukuran paling besar di dunia, Danau Toba sangat ramai dikunjungi oleh turis dari berbagai wilayah. Danau Toba terletak di Sumatera Utara. Danau ini memiliki keagungan yang terpancar dari keindahan alamnya.

3. Danau Kelimutu
Danau Kelimutu mungkin bisa disebut sebagai salah satu lokasi turis paling mengagumkan di Indonesia. Bagaimana tidak, danau yang berukuran besar ini mampu menghasilkan tiga warna berbeda yang sangat indah, yang keindahannya terkenal sampai di dunia internasional. Warna danau ini bisa berubah-ubah mulai dari warna hijau giok, menjadi hitam pekat dan mengerikan, lalu berubah lagi menjadi warna coklat, bahkan bisa berwarna biru pekat.

4. Bali
Siapa sih yang meragukan keindahan budaya dan pantai di Bali?  Bahkan saking indahnya, banyak wisatawan mancanegara yang mengenal Bali, namun tidak tahu tentang Indonesia. Selain pantai, Bali juga menawarkan wisata budaya dan kehidupan malam yang menarik.

5. Goa Gong
Tak banyak turis lokal maupun mancanegara yang mengetahui keindahan goa yang terletak di Jawa Timur ini. Memang, dari luar Goa Gong tampak tidak mengesankan, bahkan terkesan suram. Namun, jika kalian sudah masuk di dalamnya, bersiap-siaplah untuk terkesima menikmati pemandangan berbagai stalagtit dan stalagmyt yang terbentuk indah bagaikan pagar-pagar dari kristal.

6. Kepulauan Raja Ampat
Tempat wisata yang terletak di Papua Barat ini belakangan ini popularitasnya sedang melejit. Di tempat wisata ini ada berbagai macam hal yang bisa kalian nikmati, mulai dari gunung, pantai, lautan, hingga hutan yang masih alami. Jika kalian ingin menikmati kehidupan pedesaan yang asli dan menikmati makanan dari penduduk setempat, kalian pun juga bisa melakukannya.

7. Pulau Komodo
Lokasi wisata yang terletak di Provinsi Nusa Tenggara Timur ini memang menjanjikan banyak hal untuk dieksplorasi, khususnya keindahan alam, pantai, dan pegunungan yang sangat memukau. Saking indahnya, tempat ini bahkan sempat dinominasikan sebagai salah satu tujuh keajaiban dunia.

8. Taman Laut Bunaken
Terletak di Provinsi Sulawesi Utara, Bunaken memiliki lebih dari dua puluh lokasi penyelaman yang bisa anda kunjungi. Jangan heran, ketika menyelam kalian akan menemukan banyak terumbu karang dalam berbagai warna yang indah dan memukau. Tidak salah bila menyebut Bunaken sebagai tempat wisata paling indah di Indonesia, bahkan di dunia.

Ternyata, Indonesia juga tak kalah indah dengan negara-negara lain. Sebenarnya Indonesia memiliki banyak kekayaan lainnya. Tetapi mungkin kita belum menyadarinya. Dan dari pada menghabiskan uang hanya untuk pergi ke luar negeri, mengapa tidak di Indonesia saja? Sudahkah kalian menemukan tempat untuk kalian kunjungi nanti?

Oleh: Aurillya Queency

0 komentar:

Posting Komentar

Back to Top